Asesmen Bakat Minat (ABM)

Pusat Asesmen Pendidikan (Pusmendik) Kemendikbud kembali menggelar Asesmen Bakat dan Minat (ABM) 2024. Asesmen Bakat Minat merupakan tes yang berfungsi mendeteksi bakat yang dimiliki seseorang dan kecenderungan minatnya.  ini berlaku bagi siswa kelas IX SMP/MTs.
ABM diadakan oleh Pusmendik Kemdikbud untuk mengukur potensi siswa dan memprediksi kemampuan seseorang pada bidang-bidang tertentu. Lewat asesmen ini, minat siswa terhadap kegiatan atau pekerjaan bisa dipetakan.
Kegiatan ABM dilaksanakan mulai tanggal 19 s.d 24 Februari 2024 dan 26 Februari s.d 1 Maret 2024. SMP Negeri 1 Asembagus memilih melaksanakan kegiatan ABM ini tepat ditanggal 19-21 Februari 2024. Yang di ikuti oleh seluruh siswa kelas IX sebanyak 285 siswa. 
Beberapa aspek yang diukur lewat ABM antara lain kemampuan verbal, kuantitatif, penalaran, spasial, mekanik, klerikal, dan penggunaan bahasa. Tidak seperti pada tes prestasi akademik, soal-soal pada ABM menguji daya nalar, bukan kemampuan siswa pada mata pelajaran tertentu.